Menjaga Kebersihan Lingkungan Lapas Khusus Kelas IIA Karanganyar: Area Branggang Luar Tetap Terawat

    Menjaga Kebersihan Lingkungan Lapas Khusus Kelas IIA Karanganyar: Area Branggang Luar Tetap Terawat

    CILACAP, INFO_PAS - Dengan luasnya wilayah Lapas khusus kelas IIA Karanganyar Nusakambangan, menjaga kebersihan lingkungan di dalamnya menjadi hal yang sangat penting dan tidak boleh diabaikan, Rabu (29/05/2024).

    Salah satu aspek yang harus diperhatikan adalah kebersihan area Branggang Luar. Ini menjadi prioritas juga karena menjaga kebersihan di sini juga merupakan bagian dari upaya perawatan terhadap infrastruktur keamanan.

    Membersihkan area Branggang Luar dilakukan secara bersama-sama oleh pegawai dan PPNPN dengan menggunakan mesin pemotong rumput sesuai dengan jadwal yang telah ditetapkan. Hal ini sesuai arahan Ka Lapas: "Setiap Pegawai dan PPNPN  wajib mempunyai rasa tanggungjawab dalam menjaga kebersihan lingkungan Lapas."

    Kesadaran akan pentingnya menjaga kebersihan lingkungan Lapas tidak hanya merupakan tugas formal, tetapi juga merupakan bentuk kontribusi nyata dalam menciptakan lingkungan yang lebih aman dan nyaman bagi semua penghuni Lapas. Dengan demikian, kolaborasi antara berbagai pihak dalam melakukan kegiatan pemeliharaan lingkungan seperti membersihkan area Branggang Luar adalah langkah positif yang mendukung terciptanya kondisi yang lebih baik di dalam Lapas.

    #kemenkumhamri #kemenkumhamjateng #kumhamsemakinpasti #pemasyarakatan #karanganyarampuh #lapaskaranganyar
    Rizal Afif Kurniawan.

    Rizal Afif Kurniawan.

    Artikel Sebelumnya

    Operasi Patroli Wilayah dan Pengamanan Aset...

    Artikel Berikutnya

    Monitoring dan Evaluasi, Kasi Admin Kamtib...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Kunjungan Kerja Kepala Keuangan Kodam Iskandar Muda ke Korem 012/TU
    Dukung Asta Cita Presiden RI, Panglima TNI Tinjau Program Ketahanan Pangan Kodam IV/ Diponegoro
    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani

    Ikuti Kami